Cegah Covid-19, PT Toba Pulp Lestari Tbk Kembali Berikan Bantuan 35 Unit Tong Air & Westafel Cuci Tangan Kepada Pemkab Toba

PT Toba Pulp Lestari SALURKAN CAIRAN DISINFEKTAN DI KECAMATAN PARMAKSIAN UNTUK CEGAH PENYEBARAN COVID – 19
16 April, 2020
PT Toba Pulp Lestari Beri Dukungan untuk Dapur Umum di Polres Toba
21 April, 2020
Show all

Toba Pulp Lestari, Tbk (PT. TPL) kembali berikan 35 unit tong air (tandon air) dan Westafel cuci tangan kepada Pemerintah Kabupaten Toba. Bantuan ini diterima Pemkab Toba bertempat di rumah dinas Bupati Toba yang diterima secara langsung oleh Darwin Siagian selaku Bupati Toba, pada hari Kamis (02/04/2020) sekitar pukul 11:00 Wib.

 

setelah ke 35 unit tong air dan westafel serta perlengkapannya tiba, tepat di rumah dinas Bupati Toba, dilanjutkan pertemuan pihak Pemkab Toba dan pihak TPL yang dipimpin Bupati Toba Darwin Siagian, di ruang panatapan rumah dinas Bupati Toba.

Dalam kata sambutannya, Jandres Silalahi selaku Deputi Sosial Capital PT. TPL mengatakan, bantuan tersebut sebagai langkah awal bentuk pertisipasi PT. TPL, Tbk bersama Pemkab Toba yang saling bahu membahu, untuk pencegahan penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Toba.

“Melalui air bersih dengan wadah yang kita berikan ini, kita berharap dengan budaya bersih yang kita lakukan ini dapat mengatasi serta menghentikan penyebaran virus Corona.” Tutur Jandres Silalahi.

“Secara internal PT. TPL sudah menerapkan budaya bersih di lingkungan perusahaan, maka secara eksternal di wilayah Toba turut kita lakukan. Tidak berhenti disini, target jika diberi ijin, pada tingkat Kecamatan, Kelurahan dan Desa PT. TPL akan berupaya lakukan pemberian wadah seperti ini. Yang pasti inilah bentuk tanggung jawab moral TPL bagi kesehatan dan keselamatan seluruh warga,” Tambahnya.

Bupati Toba Darwin Siagian, melalui Audi Murphy Sitorus sebagai Sekda Toba, dalam kesempatan ini mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh PT. TPL, Tbk bagi warga Toba melalui Pemkab Toba. “Terimakasih kepada manajemen PT. TPL atas peran sertanya maupun tanggung jawab moralnya turut mencegah penyebaran virus Corona. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang merupakan tanggungjawab bersama untuk memerangi covid-19,” katanya.

“Kami terima pemberian ini dengan senang hati dan akan kami informasikan bagi warga atas pemberian wadah ini.” tambah Sekda mengakhiri.

Terlihat turut hadir dari pihak TPL, Yusuf Wibisono selaku Dept. Head Sosial Capital, Ramida Siringoringo sebagai Community Development Maneger (CD/ CSR), Onggung Tambunan selaku Askep Goverment Relation Mill serta Hema Butarbutar dan Carles Sitorus.

Terlihat penerimaan bantuan, turut disaksikan Kepala gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kab. Toba dr. Pontas Batubara, Kadis kesehatan Toba Juliwan Hutapea, Kadis Kominfo Toba Lalo Simanjuntak, Kadis Sosial Toba Rajaipan Sinurat, Kabag Ekon Toba Eston Sihotang.

Sebelumnya (30/03/2020) PT. TPL, Tbk telah menyerahkan sepuluh unit Thermo Gun (pengukur suhu tubuh) kepada Pemkab Toba, sebagai bentuk dukungannya terhadap pencegahan virus Corona.