Bisnis

PT Toba Pulp Lestari memproduksi pulp di tahun 2021 sebanyak 200.192 ton

Pengelolaan Hutan Tanaman

Manajemen PT Toba Pulp Lestari Tbk (“Perseroan”) percaya bahwa pengelolaan hutan yang bertanggung jawab terhadap potensi risiko lingkungan berkontribusi positif terhadap usaha dan menguntungkan bagi karyawan, pelanggan, pemilik saham dan para pemangku kepentingan lainnya. Perseroan juga percaya bahwa kebijakan lingkungan yang memadai dan penerapan strategi pengelolaan hutan lestari, termasuk di dalamnya

Proses Produksi

Sebagaimana komitmen pengelolaan lingkungan hidup telah menjadi fokus utama Perseroan untuk meningkatkan semua aspek lingkungan, termasuk emisi, pengelolaan limbah air, pengelolaan limbah padat, pengelolaan sumber daya seperti air, konservasi energi dan konsumsi kayu.

Kinerja emisi secara berkelanjutan dipantau oleh Pemantauan Emisi Berkelanjutan (CEM). Alat alat tersebut dipasang di enam lokasi seperti recovery boiler, multi fuel boiler, common stack recovery boiler dan multi fuel boiler, bleaching plant, incinerator dan lime kiln.

Semua peralatan tersebut berkerja dengan baik dan benar dengan adanya perawatan secara teratur seperti pembersihan peralatan, dan dikalibrasi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Selain itu, pengujian manual juga dilakukan secara internal dan secara berkala oleh laboratorium independen eksternal.

Selama perbaikan tahunan 2015 beberapa perbaikan telah dilakukan untuk mengurangi masalah bau, mereka menyediakan sistem back up rupture disk dalam incinerator, menyediakan tambahan pendingin air.

Nilai nilai emisi jauh dibawah batas yang ditetapkan oleh pemerintah. Upaya upaya perbaikan tetap dilakukan untuk mengurangi emisi seperti dibawah ini:
  • Emisi dari recausticizing dan lime kiln. Pengurangan TRS 5%, partikel halus 26% dan opasitas 29% dibandingkan dengan tahun 2014.
  • Emisi dari Chemical Plant. Pengurangan HCL 16% dan partikel slaker vent 18% dibandingkan dengan tahun 2014.
Kinerja baik di pengelolaan limbah cair. Semua parameter seperti pH, BOD, COD, TSS, SO4, Cl, Na, Ca dan warna masih dibawah batas yang ditetapkan oleh pemerintah. Pengelolaan limbah padat dilakukan secara terus menerus dengan penggunaan kembali sesuai dengan ijin yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup.

Penggunaan kembali limbah padat seperti Lumpur kapur (dregs), kerikil kerikil kecil (grits), slag dari hasil gasifikasi batu bara dan abu boiler dimanfaatkan untuk pembuatan batu beton dan paving block. Limbah Lumpur dimanfaatkan sebagai bahan bakar padat di multifuel boiler. Abu boiler juga dimanfaatkan secara berkelanjutan di HTI sebagai kondisioner/pupuk tanah. Program lainnya adalah pengusulan pembangunan landfill baru.

Perseroan terus berusaha untuk melakukan program pelestarian air. Hal ini telah dilakukan dengan mengurangi pemakaian air dalam berbagai kegiatan produksi. Penggunaan ulang air merupakan komitmen Perseroan yang dilaksanakan secara terus menerus.

Produk

PT Toba Pulp Lestari Tbk adalah produsen pulp industri atau yang biasa dikenal dengan pulp. Produksinya dijual di pasar domestik dan luar negeri (ekspor). Produksi tahun lalu (2021) mencapai 200.192 ton.

Penghargaan

Perusahaan Terbaik
Jamsostek 2005
Pengusaha Pembina Terbaik
Tenaga Kerja Wanita 1996
Sahwali Award
Industri Hijau 2018
LEMHANNAS 2003
PROPER Awards
2019 - 2020
PANPEL Study
Excursie Science 1991
ASEAN Institute of
Forest Management

Sertifikasi

IDJKT_6442_CertificatePEFC_Final_2023_Page_1

PEFC

Sertifikasi PEFC - Chain of Custody dari Badan Sertifikasi SGS untuk untuk lingkup aktivitas: Pembelian Pulpwood bersertifikat PEFC dan non-kontroversial, untuk pembuatan, pengelolaan gudang outsourcing dan penjualan Pulp Bersertifikat PEFC dan Pulp PEFC Controlled Sources menggunakan metode berbasis persentase (Bagian 6.3) dan berdasarkan Lampiran 1 (Spesifikasi klaim PEFC) dan lampiran 2 (Sistem manajemen multisite) dari standar lacak balak (chain of custody), yang diperoleh pertama sekali sejak 20 Maret 2018. Nomor Sertifikat: SGSCH-PEFC-COC-440006, berlaku hingga 19 Maret 2028.

Screen Shot 2022-05-04 at 12.02.29

IFCC (2020 - 2023)

Sertifikat IFCC ini membuktikan pengelolalan hutan tanaman industri (HTI) yang berkelanjutan memberikan jaminan kepada para konsumen di seluruh dunia bahwa PT TPL memberikan produk hasil hutan yang dikelola secara berkelanjutan. Dengan didapatnya sertifikasi IFCC ini, menunjukkan bahwa TPL melakukan kegiatan operasional dengan mempertimbangkan aspek produksi yang ramah, memperhatikan aspek ekologi dan lingkungan sekitarnya serta sinergi dengan masyarakat sebagai implementasi aspek sosial dalam  melakukan pengelolaan hutan secara lestari, seimbang, dan berkelanjutan.


SMK3 2020-2023

SMK3

Resertifikasi audit SMK3 Bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja untuk Kehutanan Perkebunan Produksi Pulpwood pada tanggal 14-16 Oktober 2019 dengan hasil: “Tingkat penerapan 93.37% dan penerapan Memuaskan”

SERTIFIKAT PHPL

PHPL

merupakan sertifikasi yang prinsp-prinsipnya merupakan dasar pengelolaan hutan Lestari dan merupakan sertifikasi yang bersifat wajib atau mandatory berdasarkan tuntutan pasar atau market griven (bersifat sukarela) yang dilaksanakan sesuai dengan aturan main berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku. Sertifikasi ini juga diberlakukan untuk mengetahui atau mengefaluasi secara objektif tingkat kepatuhan terhadap aturan main dan tingkat kinerja yang dicapai oleh para pemegang izin HPH dan IUPHHK. Maka departemen kehutanan memberlakukan program penialaian kinerja PHPL pada unit pengelolaan bagi seluruh pemegang UPH dan IUPHHK di Indonesia. PT Toba Pulp Lestari Tbk telah mendapatkan sertifikasi ini pada tahun Oktober 2018 yang berlaku hingga Oktober 2023.


SVLK PKR

SVLK PKR

Sertifikasi Verifikasi Legalitas Kayu (VLK) dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: PT. Toba Pulp Lestari Plasma Perkebunan Kayu Rakyat dengan 917 petani anggota plasma dengan total luas areal sebesar 4.336 hektar,. yang berlokasi di Kabupaten Humbang Hasundutan, Samosir, Tapanuli Utara, Simalungun, dan Toba Samosir, yang diperoleh pertama sekali sejak 12 Mei 2018. Nomor Sertifikat: SGS-ID-LKH-0146, berlaku hingga 11 Mei 2028.

SVLK WOOD MATERIAL

SVLK (Wood Material)

Sertifikasi Verifikasi Legalitas Kayu (VLK) dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: Pembelian kayu bulat untuk produksi serpih kayu (wood chips) dengan kapasitas produksi 873.180 M3 per tahun (sesuai Keputusan Menteri Kehutanan No: SK.89/Menhut-VI/BPPHH/2012) dan untuk produksi pulp (sesuai Keputusan Menteri Negara Penggerak Dana Investasi/Ketua Badan Koordinasi Penanaman Modal No: 627/T/Industri/1995) dengan kapasitas produksi 165.000 ton per tahun, yang diperoleh pertama sekali sejak 03 Januari 2013. Telah Re-Sertifikasi hingga Cycle ke-3 pada saat ini. Nomor Sertifikat: SGS-ID-LKI-0005, berlaku hingga 02 Januari 2028.


ISO 14001 FIBER RESOUCE

ISO 14001:2015 (Fiber Resource Division)

Sertifikasi ISO 14001:2015 Sistem Manajemen Lingkungan dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: Penanaman Tumbuhan untuk produksi kayu pulp (Aek Nauli, Tele, Tarutung, Habinsaran, and Padang Sidempuan Sectors), Nursery, R&D and Head Office Support Departments yang diperoleh pertama sekali sejak 24 Juni 2004. Telah Re-Sertifikasi hingga Cycle ke-6 pada saat ini. Nomor Sertifikat: ID04/62152, berlaku hingga 24 Juni 2022.

D3R - 917-Certificate ISO 4001_page-0001

ISO 14001:2015 (Manufacture of Bleached Kraft Pulp)

Sertifikasi ISO 14001:2015 Sistem Manajemen Lingkungan dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: Industri Bleached Kraft Pulp, Plus Associated Utilities, Chemical Recovery Operation dan Chemical Manufacture, diperoleh untuk pertama kalinya sejak 11 Juni 2004. Saat ini telah disertifikasi ulang hingga siklus ke-7. Nomor Sertifikat: ID04/61972, berlaku hingga 11 Juni 2025


ISO 45001

ISO 45001 (Toba Fiber Division)

Sertifikasi ISO 14001:2015 Sistem Manajemen Lingkungan dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: Penanaman Tumbuhan untuk produksi kayu pulp (Aek Nauli, Tele, Tarutung, Habinsaran, and Padang Sidempuan Sectors), Nursery, R&D and Head Office Support Departments yang diperoleh pertama sekali sejak 30 Maret 2021. Telah Re-Sertifikasi hingga Cycle ke-6 pada saat ini. Nomor Sertifikat: ID04/62152, berlaku hingga 30 Maret 2024

1149 - Rev. Certificate ISO 9001_page-0001

ISO 9001

Sertifikasi ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu dari Badan Sertifikasi SGS untuk lingkup aktivitas: Industri Bleached Kraft Pulp, Plus Associated Utilities, Chemical Recovery Operation and Process Chemical Manufacture, Fasilitas Tambahan: Head Office & Sales Admin Office Medan dan Gudang Belawan , diperoleh pertama kali sejak 30 September 2005. Saat ini telah disertifikasi ulang hingga siklus ke-7. Nomor Sertifikat: ID05/00658, berlaku hingga 30 September 2026